You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 500 Warga Ditargetkan Mendapatkan Layanan Vaksinasi di PenggilIngan
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Layanan Vaksinasi di Resto Palm Corner Sasar 500 Warga

Sebanyak 500 warga ditargetkan mendapatkan layanan vaksinasi di Resto The Palm Corner Jl Kali Buaran No 17 RT 10/07 Kelurahan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Senin (13/9). Kegiatan ini hasil kolaborasi Pemprov DKI dengan Syahroni, anggota DPRD DKI.

Kami harapkan ini dapat menambah capaian vaksinasi di Jakarta Timur

Wali Kota  Jakarta Timur, Muhammad Anwar saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di lokasi tersebut menuturkan, sentra vaksin di lokasi ini dilaksanakan sejak Senin (13/9) hari ini hingga Rabu (15/9) lusa. Vaksin yang digunakan jenis  Pfizer.

"Kami harapkan ini dapat menambah capaian vaksinasi di Jakarta Timur," kata Anwar.

150 Warga Dapat Layanan Vaksin di Klender

Anggota Komisi D DPRD Provinsi DKI Jakarta, Syahroni selalu penggagas kegiatan ini menambahkan, untuk menyukseskan kegiatan ini pihaknya mengerahkan 27 tenaga kesehatan yang didatangkan dari Universitas Yarsi, Jakarta Pusat.

Menurut Syahroni, dirinya menjaljn kolaborasi dengan Pemprov DKI karena ingin sama-sama mewujudkan Indonesia yang Sehat, bebas dari COVID-19.

"Saya siap membantu pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Selain itu juga untuk mempercepat capaian vaksinasi di wilayah Kelurahan Penggilingan," pungkas Syahroni.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1481 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1471 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1212 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1198 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1121 personFolmer